Video di PMM tidak Lebih Panjang dari Drakor

Narasumber Lasty Devira Kesdu dan moderator Jum'ati (tim DPP FTPKN)

Judul tersebut merupakan pemantik semangat dari narasumber pertama webinar "Vikomtara Regular edisi ke-26 ( VTR#26)" Dewan Pengurus Pusat Forum Tutor Pendidikan Kesetaraan Nasional (DPP FTPKN) pada tanggal 8 Juli 2022. Bertajuk "Sosialisasi Platform Merdeka Mengajar dan akun Belajar.id" paparan para narasumber menambah gamblang para pendidik di pendidikan kesetaraan maupun di sekolah formal untuk melaksanakan Kurikulum Merdeka pada tahun Pelajaran 2022-2023 mendatang.

Apa itu PMM, dan apa kaitannya video yang ada di PMM lebih singkat dari drakor? Silakan baca penjelasan paragraf-paragraf berikut.

Pada sesi pertama, yaitu Platform Merdeka Mengajar (PMM), narasumber Lasty Devira Kesdu (Gov Tech Edu) mengulangi penjelasan dari Direktur GTK Kemdikbudristek Dr. Santi Ambarukmi, M.Ed. Penjelasan itu terkait bagaimana cara melaksanakan Kurikulum Merdeka. Bu Direktur mengatakan dalam sambutan sekaligus membuka kegiatan VTR 26 DPP FTPKN bahwa Kurikulum Merdeka tidak ada bimtek berjenjang. Kurikulum Merdeka dipelajari sendiri oleh pendidik. Ibu Direktur menyebutnya sebagai self learning.

Penerapan Kurikulum Merdeka didukung Platform Merdeka Mengajar (PMM). Mbak Lasty, menirukan sapaan yang diberikan Kak Jum'ati selaku moderator, menerangkan bahwa PMM membantu pendidik dalam mendapatkan referensi, inspirasi, dan pemahaman untuk menerapkan Kurikulum Merdeka. Pada PMM ini pendidik tidak hanya belajar tapi diberi ruang untuk berbagi karya kepada sesama pendidik.

Sebenarnya apa itu PMM? PMM adalah platform edukasi yang menjadi teman penggerak untuk pendidik dalam mewujudkan pelajar Pancasila serta mendukung pendidik untuk mengajar, belajar, dan berkarya lebih baik lagi. Kesimpulannya dalam PMM pendidik difasilitasi untuk belajar, mengajar, dan berbagi.

Terkait self learning, maka di PMM ini disediakan menu "Pelatihan Mandiri". Pada menu ini pendidik akan mendapatkan e-sertifikat 32JP dari Kemdikbudristek setelah pendidik menyelesaikan tahapan pelatihan mandiri. Dalam menu "Pelatihan Mandiri" ini disediakan materi berupa video yang durasinya rata-rata 7 menit. "Video materi cuma 7 menit, dibandingkan dengan drakor yang berdurasi 1,5 jam, kita pasti punya kesempatan untuk menyimaknya." Kurang lebih begitulah Mbak Lasty memberikan semangat belajar kepada para peserta VTR#26 DPP FTPKN. Dipikir-pikir, benar juga. Umumnya melihat drakor dan sejenisnya baik berseri atau tayangan lepas, biasanya selalu ada waktu. Masa iya, video berdurasi 7 menit, para pendidik enggan menontonnya?

Penjelasan lebih rinci tentang PMM dan akun Belajar.id sebagai syarat masuk ke PMM bisa dilihat tayangan Livestreaming YouTube di kanal DPP FTPKN berikut ini.https://youtu.be/NPHYmGVoFRk

Anda yang ingin mendapatkan materi dari "Sosialisasi Platform Merdeka Mengajar dan Akun Belajar.id" silakan scan QR code dalam infografis ini. 

Selamat menapaki tahun pelajaran 2022- 2023 dengan semangat "Guru Terbaik adalah guru yang tidak pernah berhenti belajar dan berinovasi."

Komentar

  1. Maaf sy tanya kpd bpk ibu , apakah PKBM Yang sdh mati izinya di aktifkan lagi ?

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer